Senin, 01 Agustus 2011

SAMBUT RAMADHAN DENGAN BERSIH-BERSIH


Remaja masjid Nurul Islam dasan baru menyambut bulan Ramadhan dengan melakukan bersih-bersih. Pada hari Minggu tanggal 31 Juli kemarin seluruh anggota remaja dusun Dasan Baru mengadakan geladi bersih diseluruh areal masjid yang terdapat banyak debu, dan sampah yang masih bergeletakan di areal masjid atau di halaman masjid tersebut.

Pembersihan dilakukan mulai dari menyapu, mengepel kaca jendela dan lantai.pembersihan dilakukan secara total. Semua remaja dibagi dalam beberapa kelompok dan diberikan tugas-tugas tersendiri, ada yang membersihkan halaman masjid, mengepel jendela dan pintu serta ada pula yang mengepel lantai.

Pembersihan masih dilakukan secara gotong royong dan swadaya. Keterbatasan dana yang dimiliki oleh remaja masjid Nurul Islam Dasan baru membuat mereka harus melakukan pembersihan secara bersama-sama dengan anggota remaja yang ada karena tidak memiliki marbot yang mengurus masjid dikarenakan ketiadaan dana untuk menggajinya.

Pembersihan ini merupakan kegiatan bulanan. pembersihan tempat ibadah merupakan hal positip sekaligus berpengaruh besar terhadap kekhosoan umat dalam melakukan ibadah karena seandainya kita beribadah ditempat yang kotor maka akan merasa risik dan terganggu sehingga mengurangi kekhosoan kita

0 komentar:

Posting Komentar

Mohon Tinggalkan Komentar

SUPPORTING SITES

 

Popular Posts

Popular Posts this month

Popular Posts this week