Sabtu, 15 Januari 2011

TERIMA KONVENSASI LPJ MASYARAKAT WAS-WAS


LPJ sudah dibagikan namun masyarakat belum semuanya berani menggunakan LPJ. Masyarakat desa murbaya separohnya sudah mendapatkan konvensasi LPj namun kurang dari sepertiga yang berani menyalakannya apalagi menggunakanya untuk memasak. Hal tersebut disebabkan oleh mnimnya pengetahuan masyarakat tentang LPJ, hal ini diakui oleh seorang ibu rumah tangga Iq.Aeni warga dasan baru “ setelah menerima tabung gas saya takut masuk dapur, apalagi menghidupkannya, saya tidak tahu caranya meski telah di berikan buku panduan namun tetap saja saya takut mencobanya “ tutur Iq.Aeni sambil ketawa.

Ketakutan dan rasa was-was masyarakat penerima konvensasi gas LPJ di sebabkan Karena kurangnya penmgetahuan dan tidak ada sosialisasi tentang cara penggunaan , kelebihan atau bahaya gas LPJ sebelum mereka menerima bantuan tersebut. Seperti yang dirasakan oleh Amenah warga dasan baru dia lebih memilih menaruh kompor gasnya di luar rumah karena dia takut tabung gasnya akan meledak seperti yang dia saksikan di layar TV. Lain lagi yang di lakukan oleh Iq.Rah warga Loang ajak desa murbaya dia lebih memilih menyimpan kompor gasnya dengan alasan takut kompor akan meledak dan tidak berani mencoba menghidupkannya.

Kehawatiran dan rasa was-was tidak hanya pada warga awam saja namun warga yang pernah mengecap bangku sekolah juga khawatir dan takut menggunakan kompor gas, seperti yang di ungkapkan oleh ibu Windi.SE “saya tidak mau mempertaruhkan nyawa saya dengan memakai kompor gas, lihat saja berapa banyak korban yang disebabkan oleh kompor gas yang isian 3kg, saya lebih baik pakai kayu”.

Kalau saja rasa was-was dan kehawatiaran masyarakat ini tidak segera diatasi dengan memberikan sosialisasi penggunaan kompor gas yang benar maka program pemerintah tidak akan berjalan mulus atau boleh dikatakan sia-sia karena meski mendapatkan kompor gas, masyarakat tidak menggunakannya seperti yang dihajatkan oleh pemerintah.

Masyarakat desa murbaya kecamatan pringgarata berharap pemerintah akan memberikan sosialisasi tentang penggunaan kompor gas yang benar, hal etrsebut sangat berguna untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan atau bahaya yang di akibatkan oleh tabung gas.

0 komentar:

Posting Komentar

Mohon Tinggalkan Komentar

SUPPORTING SITES

 

Popular Posts

Popular Posts this month

Popular Posts this week